Jumat, 09 Maret 2018

Sejarah Objek Wisata Guci


Kami akan sedikit membahas bagaimana sejarah Air panas Guci yang telah di terbitkan di wikipedia.org.
Monggo di simak sedulur,dan jika ada yang mau menambahi dan lebih tahu monggo berbagi agar kita semakin tahu bahwa wisata Guci adalah bagian dari sejarah perkembangan Islam di Indonesia dan kita tidak mengotorinya dengan menjadikanya tempat Maksiat.

Obyek Wisata Guci bermula setelah ditemukannya sumber mata air (bahasa jawa: tuk) di Desa Guci dan diteliti tidak mengandung racun. 

Maka pada tahun 1974 pemandian air panas dibuka untuk umum dengan fasilitas yang masih alami dan belum dibuat seperti sekarang ini, wisatawan masih mandi di bawah gua sumber mata air panas yang konon tempat itu merupakan daerah kekuasaan dayang Nyai Roro Kidul yang bertugas di wilayah sungai sebelah utara Gunung Slamet atau lebih dikenal Kali Gung. 


Dinamakan Kali Gung sebab bersinggungan dengan mata air yang agung yakni aliran mata air panas yang melimpah sepanjang tahun, dayang Nyai Roro Kidul bernama Nyai Rantensari yang berwujud naga maka di Pancuran 13 tersebut dibuat Patung Naga untuk mengingatkan akan daya mistis yang ada dikawasan Obyek Wisata Guci.

Di kawasan tersebut juga terdapat pohon beringin dan pohon karet yang sudah ratusan tahun yang konon ditanam oleh keturunan Kyai Klitik yang bernama Eyang Sudi Reja dan Mbah Abdurahim pada tahun 1918. Dengan maksud agar daerah tersebut tidak mudah longsor, kuat serta rindang. 

Sampai sekarang pemandian air panas Guci menyimpan misteri kegaibannya sebab merupakan peninggalan para wali terdahulu penyebar agama islam, dan masih banyak tempat – tempat yang menyimpan sejarah seperti petilasan Kyai Mustofa dan makamnya di Pekaringan berjarak 5 KM dari Desa Guci, 

Kyai Mustofa adalah seorang ulama keturunan kanjeng Sunan Gunungjati yang syiar Islam kemudian bertapa di Desa Guci pada zaman cucu Kyai Klitik.

Ulama inilah yang memberi nama air terjun di sebelah atas Pemandian Pancuran 13 yaitu Curug Serwiti sebab banyak muncul burung serwiti dan diatas curug itu ada lagi sebuah curug yang indah bernama Curug Jedor yang tidak pernah diketahui asal muasal nama tersebut.
Data ini bersumber dari Babad Tanah Jawa dan penuturan leluhur dari keturunan Raden Patah.

1 komentar:

  1. Casino - Dr.MCD
    Our mission is to provide the best gaming experience on the planet, providing players 경상남도 출장안마 with the best casino 익산 출장마사지 experiences. Experience a 시흥 출장마사지 full Address: 777 울산광역 출장샵 Casino Drive, 통영 출장샵 Reno, NV 89528 US‎

    BalasHapus

Safety Talk yang wajib ada dalam Outbound

Keselamatan adalah nomer satu,sebelum menrencanakan kegiatan apapun kami pastikan keamanan adalah sebuah prioritas. Saat pelatihan outbo...